FC TPI AUROCH
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

FC TPI AUROCH

Forum bagi semua orang yang ingin berbincang- bincang
 
IndeksLatest imagesPencarianPendaftaranLogin

 

 Barcelona Juarai Piala Super Spanyol

Go down 
PengirimMessage
elnino
Admin



Jumlah posting : 111
Join date : 23.08.09

Barcelona Juarai Piala Super Spanyol Empty
PostSubyek: Barcelona Juarai Piala Super Spanyol   Barcelona Juarai Piala Super Spanyol EmptyMon Aug 24, 2009 9:43 am

Barcelona Juarai Piala Super Spanyol 0520153p
Lionel Messi dipeluk Zlatan Ibrahimovic dan Xavi Hernandez setelah dua kali membobol gawang Athletic Bilbao. Barcelona akhirnya juara Piala Super Spanyol.


BARCELONA, KOMPAS.com - Barcelona menjuarai Piala Super Spanyol setelah mengandaskan Athletic Bilbao 3-0 (agregat 5-1) pada leg kedua, di Stadion Camp Nou, Minggu (23/Cool atau Senin dini hari WIB.

Sejak awal, Barcelona memang difavoritkan menjuarai ajang ini. Meski begitu, pada kenyataannya, Barcelona tidak meraih kemenangan itu dengan mudah.

Bertanding di kandang sendiri, Barcelona memang mendominasi permainan. Kinerja Xavi dan Dani Alves menghidupkan serangan Barcelona dari sektor kiri dan tengah. Meski sulit, keduanya berhasil melepaskan umpan-umpan bagus kepada barisan serang. Sayang, kurang sempurnanya penyelesaian akhir membuat usaha mereka sia-sia.

Pada menit ke-24, misalnya, Xavi bisa melepas umpan kepada Thierry Henry. Bola memang bisa dijangkau Henry, namun sundulannya masih sedikit melebar dari sasaran.

Barcelona juga mencoba melakukan variasi serangan dengan mengandalkan keterampilan individu. Usaha ini juga bisa menghasilkan kesempatan bagus. Sayangnya, kiper Gorka Iraizoz sanggup merontokkan peluang-peluang itu.

Messi, misalnya, sempat berhasil melewati barisan bek dan menembus jantung pertahanan Bilbao pada menit ke-25. Namun, langkahnya terhenti karena Iraizoz dengan berani mengadangnya dan membuang bola keluar lapangan.

Bilbao sendiri juga bukannya tanpa peluang sama sekali. Pada menit ke-22, Orbaiz mencoba menjebol gawang Barcelona dengan tendangan jarak jauhnya. Victor Valdes mampu beraksi cepat menepis bola.

Sayang, serunya pertarungan di babak pertama tak membuahkan gol. Barcelona harus puas dengan hasil 0-0 saat turun minum.

Memasuki babak kedua, Barcelona bertekad meraih gol cepat. Setelah usaha yang dilakukan Xavi kandas, Barcelona akhirnya mampu mengungguli Bilbao melalui Messi di menit ke-49. Memanfaatkan keterampilan individu, Messi menyusuri sayap kanan, masuk ke kotak penalti, dan akhirnya melesakkan bola ke dalam jaring Iraizoz.

Gol itu seakan membuka keran gol Barcelona. Tanpa memberi lawan kesempatan membalas, Barcelona terus mendesak Bilbao. Tekanan itu membuat frustrasi pemain belakang Bilbao.

Puncaknya terjadi ketika Ustaritz mengganjal Alves di kotak penalti pada menit ke-66. Messi yang dipercaya mengeksekusi hadiah kembali mampu menaklukkan Iraizoz dan membawa Barcelona unggul 2-0.

Puas dengan keunggulan itu, Pelatih Barcelona, Pep Guardiola mulai memberi kesempatan pemain muda untuk tampil. Pada menit ke-70, ia menarik Ibrahimovic dan memasukkan Bojan Krkic.

Taktik ini ternyata jitu. Satu menit setelah berada di lapangan, Bojan mencetak gol ketiga Barcelona. mengandalkan kemampuan individu, Bojan berhasil mengecohj Ustaritz dan Iraizoz sebelum akhirnya berhasil meloloskan bola ke dalam gawang yang tak terkawal.

Hujan gol itu betul-betul menghancurkan mental bertarung Bilbao. Mereka menarik serangan dan fokus bertahan. Sayang, sikap ini tidak direspons positif oleh lawan mereka. Barcelona yang tampak sudah cukup puas tak lagi ngotot mengejar gol. Skor 3-0 untuk Barcelona bertahan hingga akhir laga.

Susunan pemain:
Barcelona: Valdes; Alves, Puyol, Pique (Busquets 74), Maxwell; Yaya Toure, Keita, Xavi; Messi, Henry (Pedro 74), Ibrahimovic (Krkic 70)
Bilbao: Iraizoz; Iraola, Etxebarria, Ustaritz, Koi Kili; Orbaiz, Gurpegi, Lopez (Iturraspe 60), Gabilondo; Exteberria (Toquero 56), De Cerio (VĂ©lez 45)

sumber : kompas bola
Kembali Ke Atas Go down
https://insidetpiauroch.indonesianforum.net
 
Barcelona Juarai Piala Super Spanyol
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
FC TPI AUROCH :: Football Corner :: Kompetisi Liga Mancanegara-
Navigasi: